Prediksi Manchester United vs Tottenham 14 Januari 2024
Manchester United akan menjamu Tottenham di Old Trafford pada pekan ke-21 Premier League 2023/2024. Pertandingan MU vs Tottenham ini akan kick-off Minggu, 14 Januari 2024, jam 23:30 WIB, live di Champions TV 5 dan live streaming di Vidio.
MU dan Tottenham sama-sama menang pada laga terakhirnya, yakni di babak ketiga FA Cup. MU menang 2-0 di kandang tim divisi 3 Wigan, sedangkan Tottenham menang 1-0 atas Burnley.
Dua gol MU ke gawang Wigan dicetak oleh Diogo Dalot dan Bruno Fernandes (penalti). Sementara itu, gol tunggal penentu kemenangan Tottenham atas Burnley diciptakan oleh Pedro Porro.
Bicara performa, Tottenham lebih meyakinkan. Dalam enam laga terakhir di semua kompetisi, Son Heung-Min dan kawan-kawan menang lima kali dan hanya sekali kalah.
Sebaliknya, MU masih tetap angin-anginan. Setelah kalah 0-2 dari West Ham, anak-anak asuh Erik ten Hag menang 3-2 atas tim kuat Aston Villa, tapi kemudian kalah 1-2 dari tim papan bawah Nottingham Forest, dan terakhir menang atas Wigan.
Kali ini, MU akan melawan Tottenham. Meski main kandang, sepertinya tidak bakal mudah bagi MU untuk meraih kemenangan.
Prediksi Starting XI Manchester United vs Tottenham
Manchester United (4-2-3-1): Onana; Dalot, Evans, Varane, Wan-Bissaka; Mainoo, McTominay; Rashford, Fernandes, Garnacho; Hojlund.
Pelatih: Erik ten Hag.
Info skuad: Amrabat (tim nasional), Martinez (cedera), Casemiro (cedera), Mount (cedera), Eriksen (meragukan), Malacia (meragukan), Maguire (meragukan), Lindelof (meragukan), Shaw (meragukan), DIallo (meragukan), Martial (meragukan), Antony (meragukan).
Tottenham (4-2-3-1): Vicario; Udogie, Van de Ven, Romero, Porro; Bentancur, Hojbjerg; Werner, Kulusevski, Johnson; Richarlison.
Pelatih: Ange Postecoglou.
Info skuad: Son Heung-Min (tim nasional), Sarr (tim nasional), Bissouma (tim nasional), Davies (cedera), Lo Celso (cedera), Perisic (cedera), Maddison (cedera), Solomon (cedera), Whiteman (cedera), Veliz (cedera), Romero (meragukan).